Polres Tanah Karo Gelar Bluelight Patrol, Pastikan Suasana Malam Tetap Kondusif

Karo -Untuk memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat, Piket Gabungan Fungsi Polres Tanah Karo, senantiasa melaksanakan tugas rutin patroli bluelight menyisir tempat berkumpulnya masyarakat, pemukiman penduduk, obyek vital dan jalur rawan laka serta kriminalitas.

Kegiatan tersebut sekaligus dilaksanakan untuk memberikan imbauan agar selalu waspada akan adanya gangguan/tindak kriminalitas, khususnya pada malam hari, Sabtu(04/11/2023) pukul 00.00 WIB.

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, CPHR, CBA, melalui Kanit Kamsel Sat Pantas Ipda Feri, selaku Perwira Pengendali yang memimpin pelaksanaan patroli, menjelaskan, kegiatan patroli bluelight dilaksanakan untuk menciptakan sitkamtibmas kondusif sekaligus menghadirkan Polri di tengah masyarakat, khususnya jelang pemilu 2024.

“Patroli ini diintensifkan, ke jalur jalur wilayah sudut Kecamatan Kabanjahe, dengan cahaya biru dari rotator agar masyarakat yang melihatnya merasa aman dan nyaman”, ujar Feeu.

Tim patroli, juga menyambangi kantor KPUD, Bawaslu dan tempat posko pemenangan partai serta area publik lainnya, memastikan situasi masih dalam keadaan aman dari pelaku pelaku kejahatan malam hari.

“Hal ini kita lakukan sebagai upaya tindakan preventif dan dialogis untuk mencegah munculnya gangguan kamtibmas dan pelaku kejahatan”, tambah Feri.

Dengan adanya kehadiran Polri dan dilaksanakannya Patroli Bluelight, disampaikan Feri, tujuannya dapat mencegah atau meninalisir gangguan kamtibmas khususya kejahatan jalanan dan memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat.

#polrestanahkaro

#kapolrestanahkaro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *